LifeStyle (158), ” KAMU NANYA, SIAPA PENYANYI DANGDUT YANG BUPATI PEKALONGAN ? “

LifeStyle (158),

” KAMU NANYA, SIAPA PENYANYI DANGDUT YANG BUPATI PEKALONGAN ? “

Koranjokowi.com, LifeStyle:

Namanya Fadia Arafiq, S.E., M.M. lahir 23 Mei 1978 dengan nama Laila Fathiah, yang kini menjabat selaku Bupati Pekalongan periode thn. 2021–2024 , dimana sebelumnya adalah penyanyi dangdut dan anak dari pedangdut senior Indonesia, alm. A. Rafiq.

Fadia pernah mengikuti jejak ayahnya, yaitu sebagai pedangdut. Namanya melejit setelah ia melemparkan sebuah singel yang berjudul Cik Cik Bum Bum (2000). Setelah beralih ke dunia politik, Fadia pernah menjadi Wakil Bupati Kabupaten Pekalongan periode thn. 2011-2016 mendampingi Amat Antono sebelum kemudian mencalonkan diri sebagai bupati.

Fadia Arafiq menempuh pendidikan di SD Negeri Karet Tengsin 14 Tanah Abang, Jakarta Pusat (1984-1990), SMP Negeri 8 Tanah Abang, Jakarta Pusat (1990-1993), dan SMA Negeri 58 Ciracas, Jakarta Timur (1993-1996).

Fadia lalu melanjutkan pendidikan S1 Manajemen di Universitas AKI Semarang dan meraih gelar Sarjana Ekonomi pada tahun 2013. Ia merampungkan studi S2 Manajemen di Universitas Stikubank Semarang dan meraih gelar Magister Manajemen pada tahun 2015.

Fadia menjabat Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Pekalongan dan Ketua KNPI Jawa Tengah periode 2016-2021

(HerniCM/Red-01/Foto.ist)

Lainnya,

 

 

Tentang Koran Jokowi 4107 Articles
MEDIA INDEPENDEN RELAWAN JOKOWI : *Alumni Kongres Relawan Jokowi 2013 (AkarJokowi2013), *Aliansi Wartawan Non-mainstream Indonesia (Alwanmi) & Para Relawan Jokowi Garis Lurus lainnya.

Be the first to comment

Tinggalkan Balasan