Pemkot Pagar Alam Maksimalkan Lahan Warga Dengan 1 Juta Stek Tanaman Kopi

Pemkot Pagar Alam Maksimalkan Lahan Warga Dengan 1 Juta Stek Tanaman Kopi

Koranjokowi.com, Pagar Alam ; Walikota Pagar Alam Sumatera Selatan secara simbolis melakukan kegiatan sambung pucuk (stek) tanaman kopi perdana tahun 2021 milik kelompok tani di Kelurahan Lubuk Buntak, Kecamantan Dempo Selatan, Jum’at (26/03/2021). Kegiatan stek tanaman kopi ini  telah dilaksanakan dari tahun sebelumnya, dan pada tahun 2021 Pemkot Pagar Alam  menargetkan 1 Juta batang stek bagi 36 kelompok tani, dan  mendapat suplay dari Gubernur Sumsel tambahan 1 Juta batang stek lagi dari Dana Bantuan Gubernur (Bangub) untuk 75 kelompok tani.

Pemerintah Kota Pagar Alam dalam Visi nya “Mewujudkan Pagar Alam maju dengan konsep kesejahteraan masyarakat dan keindahan ekonomi serta keadilan dalam memperoleh pendidikan”. kata Wako  Pagar Alam Alpian Maskoni.

Wako  melanjutkan, Pemkot Pagar Alam secara bertahap melaksanakan program-program dibidang pertanian dan perkebunan untuk memaksimalkan pengolahan lahan milik warga serta meningkatkan produktivitas hasil pertanian khususnya tanaman kopi dengan menggalakan sambung pucuk (stek).

Tanaman kopi yang di stek akan memiliki keunggulan dalam jumlah hasil panen dibandingkan tanaman kopi yang belum di stek . Dengan pengolahan hasil panen kopi  yang meningkat sehingga  diharapkan akan dapat mendongkrak ekonomi masyarakat.

” Semoga kedepannya, kegiatan sambung pucuk (stek) tanaman  kopi dapat memberi manfaat dan bisa mendongkrak perekonomian masyarakat Kota Pagar Alam” harapnya. ( Baron )

Tentang Koran Jokowi 4105 Articles
MEDIA INDEPENDEN RELAWAN JOKOWI : *Alumni Kongres Relawan Jokowi 2013 (AkarJokowi2013), *Aliansi Wartawan Non-mainstream Indonesia (Alwanmi) & Para Relawan Jokowi Garis Lurus lainnya.

1 Trackback / Pingback

  1. Kabar Pagaralam & Sumsel  - (25 ), " Dukung !, Festival Sriwijaya Go Internasional " - KORAN JOKOWI

Tinggalkan Balasan