Hitam-putihnya Kab.Bogor – (8) : “ADA APA DENGAN PUSAT BENIH DI KAB. BOGOR YANG DIRESMIKAN PRESIDEN JOKOWI TAHUN 2020 LALU, APA AKAN MENJADI CANDI HAMBALANG JILID-2 ?”

Hitam-putihnya Kab.Bogor – (8) : ADA APA DENGAN PUSAT BENIH DI KAB. BOGOR YANG DIRESMIKAN PRESIDEN JOKOWI TAHUN 2020 LALU, APA AKAN MENJADI CANDI HAMBALANG JILID-2 ?”

KoranJokowi.com, Kab. Bogor : Pusat Sumber Benih dan Persemaian yang berlokasi di area kecamatan Rumpin Kab.Bogor  atau yang selama ini kami sebut Pusat Sumber Benih dan Persemaian Rumpin (PSBP-Rumpin)  yang di resmikan langsung oleh Presiden RI Ir.H.Joko Widodo bersama mentri LHK Dr.Ir.Siti Nurbaya.M.sc pada 27 November 2020 di Kecamatan Rumpin Kabupaten Bogor Jawa barat kini usianya hampir satu tahun.

Sayangnya sejak dari pengelola disana hingga di KemenLHK terkesan ‘menutupi sesuatu’ sehingga pertanyaan masyarakat akan progressnya yang disampaikan melalui KoranJokowi.com selalu ‘kandas dijalan.

Segenap upaya kesana sepertinya menemui jalan buntu. Pertanyaan dari masyarakat yang kami bawa langsung ke lokasi proyek dan juga langsung ke kantor kementrian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK) tidak ada jawaban sama sekali.

Bahkan pejabat Kementrian LHK sendiri pun saling lempar ketika kami tanyakan, sejak Wakil Menteri bahkan sampai setingkat Humas LHK pun tidak bisa langsung memberi jawaban atas pertanyaan kami, ada apa di dalam proyek yang langsung di buka oleh orang nomor 1 di Indonesia ini ?

Keterbukaan informasi Presiden Joko Widodo sangat di apresiasi oleh kalangan masyarakat, karena beliau sangatlah dekat dengan media-media di seluruh tanah air, mengapa instansi sekelas kementrian LHK bisa bungkam  dan tidak terbuka dengan media terkhususnya dari media Koranjokowi.com?

Sampai berita ini di turunkan (3/9) belum ada satu kalimat apapun yang kami dapat jawaban dari yang bersangkutan langsung.

Padahal pertanyaan yang sangat sederhana yang kami himpun di surat yang tercantum, antara lain:

1. Sejauh mana target pencapaian 16 juta benih hingga saat ini?
2. Jenis benih apa saja yang disediakan disini?
3. Adakah serupa CSR-corporate social responsibity untuk warga sekitar?

Apabila di cek langsung ke lokasi proyek, masih terlihat hamparan tanah kosong yang belum di kelola. Padahal November tahun ini sudah memasuki 1 tahun umur proyek ini. Semoga proyek ini tidak menjadi CANDI HAMBALANG JILID – 2  …

Ahahahah….

(MH/STP/HS/LM/RS)

Sebelumnya,

PSBP Rumpin Kab. Bogor yang bertarget 16 juta benih Thn.2020-2022, “NGANGENIN ATAU NYEBELIN !?”, – (2) | KORAN JOKOWI

Hitam-putihnya Kab.Bogor – (7) : “BANJIR BANDANG KEC.RUMPIN DATANG LAGI, HALLOW PEMKAB BOGOR  !?” | KORAN JOKOWI

Tentang Koran Jokowi 4107 Articles
MEDIA INDEPENDEN RELAWAN JOKOWI : *Alumni Kongres Relawan Jokowi 2013 (AkarJokowi2013), *Aliansi Wartawan Non-mainstream Indonesia (Alwanmi) & Para Relawan Jokowi Garis Lurus lainnya.

1 Trackback / Pingback

  1. Hitam Putihnya Kab. Bogor - (9), "DICARI DONATUR UNTUK MADRASAH IBTIDAIYAH NURUL HUDA CISEENG KAB.BOGOR ! " | KORAN JOKOWI

Tinggalkan Balasan