
“ Gunungan Laudato Si Ala TK – SD Kanisius Mlese Dukuh Klaten “
Koranjokowi.com, Daerah :
Jika Gereja Santo Servatius Kampung Sawah memperingati Hari Pangan Sedunia 17 Oktober 2022 yang dipublikasikan koranJokowi.com, maka hari ini 28 Oktober 2022 TK-SD Kanisius Mlese Dukuh
Sragon, Kecamatan Ceper Kabupaten Klaten mengadakan kegiatan Perarakan Gunungan
Laudato Si pada Jumat (28/10/2022). Dalam rangka memperingati Hari Pangan Sedunia
(HPS) dan Sumpah Pemuda saat ini, kegiatan ini, sekolah membuat gunungan hasil bumi,
yang kemudian diberi nama “ Gunungan Laudato Si” ”. Sedang hasil bumi ini merupakan
persembahan dari orangtua murid dan warga sekitar. Gunungan hasil bumi ini kemudian
diarak keliling melewati Dukuh Sragon dan Dukuh Karangpucung.
Saat perarakan gunungan, para murid membawa makanan yang ditaruh ditambir dan dibagikan ke warga yang dilewati.Usai perarakan, sambutan, dan doa, dilanjutkan dengan “rebutan” gunungan hasil bumi.
Dalam sambutannya, Kepala SD Kanisius Mlese, Lukas Triyanta mengatakan, , tema Hari
Pangan Sedunia tahun 2022 ini yaitu “Solidaritas pangan, semakin peduli dan murah hati. Tema
HPS ini lanjut Lukas mengajak umat dan masyarakat untuk memiliki semangat berbagi. “Hari
ini, sambung dia lagi kita juga memperingati Hari Sumpah Pemuda. Kita diajak untuk terus
menggelorakan semangat persatuan sebagai warga NKRI (Negara Kesatuan Republik
Indonesia),” ujarnya. Harapan Lukas Triyanta,semoga dengan Gunungan Laudato Si ini, dapat
menumbuhkembangkan atau menginspirasi solidaritas dengan persatuan untuk berjalan
bersama.
Seperti semangat Laudato Si Indonesia, yaitu “ Mendengarkan dan Berjalan
Bersama” (LSI tahun 2022). Lukas mengatakan, di puncak “ Gunungan Laudato Si” ini ada
tanaman jali. Tanaman yang mulai langka dan dicoba hidupkan lagi.Tanaman Jali ini kata Lukas
adalah semangat dari El Si Camp Bedono. Semoga tanaman jali kembali tumbuh dan
berkembang di bumi ini,” harapnya. Selain itu, Lukas menambahkan, dalam kegiatan ini, TK
dan SD Kanisius Mlese mengajak masyarakat untuk bersama-sama merawat bumi sebagai
rumah kita bersama.
“Mari tumbuh dan berkembang lewat layanan pendidikan TK dan SD Kanisius Mlese. Semakin
Njenggirat Nguripi Urip dan Ngurupke Urup,” ajaknya.
Disisi lain Kepala Desa Mlese Hari Wibawa dalam sambutannya menyatakan keperihatinannya
akan kerusakan lingkungan, serta munculnya krisis pangan dan energi. “Maka, lanjut Hari
Wibawa kita mulai merawat lingkungan (bumi) lewat tindakan sekecil apapun,” ujarnya. Hari
Wibawa sangat mengapresiasi kegiatan perarakan Gunungan Laudato Si yang diadakan TK dan
SD Kanisius Mlese ini. Karena kegiatan ini ujar dia mengajak semuanya untuk berdoa dan
bersyukur kepada Tuhan lewat hasil bumi. “Dengan peringatan Hari Pangan Sedunia ini,
sambung Hari lagi semoga kita semakin menyadari bahwa bumi ini sebagai rumah kita
bersama. Saat ini, juga bertepatan dengan peringatan Hari Sumpah Pemuda. Kita diajak untuk
semakin bersatu sebagai warga di Republik Indonesia. Mari, kita bersyukur dan berjuang
bersama,” tutup Kepala desa Hari Wibawa.
(Ring-o/Foto.ist)
Lainnya,
Kabar Jakarta (94), ” IBUKOTA NEGARA DI KALIMANTAN, ON PROGRESS !” – KORAN JOKOWI
Be the first to comment