
Alumni Secaba Polri Tahun 2003 Gelombang II , “Gelar Bhaksos di Panti Asuhan Baihaqi Umar Kuansing Riau”
Koranjokowi.com.Kuansing, Riau : Alumni Secaba Polri Tahun 2003 Gelombang II Polres Kuantan Singingi Menyambangi Panti Asuhan Baihaqi Umar Di Desa Beringin Taluk Kecamatan Kuantan Tengah Kabupaten Kuantan Singingi Kamis 06/05/2021.Dalam Kunjungan ini Dipimpin Ketua Alumni Bripka Hendrianto Manik dan Beberapa Anggota Diantaranya Aipda Tamsir,Bripka Jimmy,Aipda Donal dan Bripka Alfiandi.
Ketua Alumni Hendrianto Manik yang Akrab Di Panggil Anto ini mengatakan,” Kegiatan Yang Dilakukan Rutin Setiap Tahunnya.Ini Merupakan Bentuk Kepedulian Kami Sebagai Alumni Secaba Polri Tahun 2003 Gelombang II Terhadap Anak-anak Panti Apalagi dalam Masa Pandemi Covid -19 Hampir Semua Masyarakat Merasakan Dampaknya Termasuk Panti Asuhan Baihaqi Umar”.Ungkapnya
Ditambahkannya, dalam hal ini Alumni Secaba Polri Tahun 2003 Gelombang II memberikan bantuan Santunan berupa Uang Senilai Rp.3.000.000 Terhadap panti Asuhan yang diterima langsung oleh Pimpinan Panti -Yusman
“Kami sangat berterima kasih kepada alumni atas bantuan yang sudah diberikan.dalam masa serba sulit sekarang ini bantuan yg di berikan alumni sangat lah membantu terhadap panti karena dengan adanya wabah Pandemi covid-19 ini terjadi penurunan donasi bantuan dari donatur.Semoga dengan amal yang baik ini Allah SWT selalu memberikan kemurahan rezeki kepada mereka(alumni)..”, kata Yusman
Bripka Hendrianto yang juga menjabat sebagai ketua Persatuan Batak Kuansing(PBK) berharap bantuan yang kami (alumni) berikan ini bisa mengurangi sedikit beban panti asuhan Baihaqi Umar.tutupnya. (Rowandri)
Be the first to comment