Parpol & Pilpres 2024 (78), “Partai Keadilan dan Persatuan Siapkan 34 kursi DPRRI 2024-2029, Gaspol !”

Parpol & Pilpres 2024 (78),

“Partai Keadilan dan Persatuan Siapkan 34 kursi DPRRI 2024-2029, Gaspol !”

Koranjokowi.com, Jakarta :

Di Kantor DPN Partai Keadilan dan Persatuan (PKP) , Jalan Cirebon 21, Menteng, Jakarta Pusat (31/7). Ketum DPN PKP – Mayjend TNI (Purn) Marinir – Yussuf Solichien didepan pengurus mengatakan besok (Senin,1/8) PKP menjadi salah satu partai politik (Parpol) non-parlemen pertama yang mendaftar sebagai calon peserta Pemilu 2024 bersama parpol pemenang pemilu, yakni PDI Perjuangan.

“Besok pagi (Senin,1/8) pendaftaran ke KPU. Seperti komitmen saya saat pelantikan dan ulang tahun PKP, bertekad akan jadi partai pertama yang mendaftar ke KPU. Banyak yang pesimistis saat itu. Ternyata bisa. Kalau ada kemauan, pasti ada jalan, tidak ada yang tidak mungkin,” Kata ketum PKP

Ketum akan ditemani Sekjen PKP – Irjen Pol (Purn) Syahrul Mamma dan Pengurus DPN PKP dan beberapa Ketua Dewan Pimpinan Provinsi (DPP) PKP. Pendaftaran PKP di hari pertama menunjukan PKP sudah siap menghadapi verifikasi administrasi maupun faktual KPU. Kelengkapan persyaratan PKP telah 100% diunggah ke Sipol KPU.

Kesiapan tersebut termasuk data dan dokumen pengurus, alamat kantor dan rekening bank di DPN Pusat, DPP Provinsi maupun DPK Kabupaten/Kota, pengurus di tingkat Kecamatan serta kesiapan 1000 KTA atau 1/1000 penduduk di setiap Kabupaten/Kota.

Kepada Koranjokowi.com.com , S.Ramadhan – PKP DPP DKI Jakarta mengatakan jika Ketum PKP merasa bangga kepada Satgas Verifikasi Parpol, khususnya tim upload Sipol KPU yang demikian maksimal bekerja bahkan sampai menginap dan tertidur di meja kantor demi persyaratan verifikasi dengan baik dan tepat waktu. “Hasilnya, alhamdulillah, KPU mengatakan jika PKP  partai non-parlemen pertama yang akan diterima 08.00 bersamaan dengan PDI Perjuangan,” kata Ramadhan

PKP yakin dan percaya KPU dan seluruh jajarannya akan melaksanakan tugas dengan adil, profesional, akuntabel, terbuka dan tepat waktu. Sehingga tidak ada sengketa dalam penetapan calon peserta Pemilu 2024 kepada Bawaslu ataupun pengadilan.

Menyongsong Pemilu 2024, ditambahkan Ramadhan, Ketum PKP berharap agar jangan cepat puas diri bahkan semua jajaran terus berjuang menjadi garda terdepan sebagai benteng Pancasila, UUD 1945, NKRI dan Bhinneka Tunggal Ika dari segala bentuk ancaman disintegrasi bangsa, radikalisme, terorisme, intoleransi dan kelompok-kelompok yang ingin mengganti Pancasila dengan ideologi lain.

Soal capres-cawapres, kata Ketum, PKP belum punya pilihan nama saat ini. Diingatkan, untuk membangun bangsa dan negara yang besar, butuh pula pemimpin besar. Oleh karena itu, PKP  akan mendukung siapa pun asal dapat memenuhi kriteria. Yakni disegani di dunia intenasional, berjiwa kerakyatan, bermoral, profesional, berani dan berwibawa, dan dapat membawa bangsa dan negara Indonesia menuju era ke-emasannya.

Soal target perolehan kursi, PKP di era, energi, dan tekad semangat baru ini minimal meraih 34 kursi di DPR, 5-10 kursi atau satu fraksi di DPRD Provinsi dan 3-5 kursi atau satu fraksi di DPRD Kabupaten/Kota. Sehingga PKP berperan aktif dalam perumusan kebijakan dan strategi nasional di tingkat pusat dan menentukan kebijakan dan program kerakyatan yang pro -poor, pro job dan pro environment.

Wakil Ketua Umum DPN PKP Mayor Jenderal TNI (Purn) Aslizar Nurdin Tanjung menambahkan, momentum Tahun Baru Islam menjadi semangat tambahan bagi PKP dalam menghadapi pendaftaran peserta calon peserta Pemilu 2024.

(Red-01/Foto.ist)

Lainnya,

Partai Keadilan dan Persatuan Optimis Lolos Parlemen Treshould 2024 – KORAN JOKOWI

Melawan Lupa (76), “CAPRES 2024 PDIP : PUAN – AHOK, GANJAR ATAU GIBRAN ?” – KORAN JOKOWI

Tentang Koran Jokowi 4107 Articles
MEDIA INDEPENDEN RELAWAN JOKOWI : *Alumni Kongres Relawan Jokowi 2013 (AkarJokowi2013), *Aliansi Wartawan Non-mainstream Indonesia (Alwanmi) & Para Relawan Jokowi Garis Lurus lainnya.

Be the first to comment

Tinggalkan Balasan