
Kabar Kalimantan ( 38),
” DUBES JERMAN UNTUK INDONESIA KUNJUNGI PT.DSNG, KALTIM”
Koran Jokowi. Com. Kaltim:
Kemarin (Selasa,30/5) PT Dharma Satya Nusantara Tbk (“Perseroan” atau “DSNG”) menerima kunjungan Duta Besar Republik Federal Jerman untuk Indonesia – Ina Lepel, dalam rangkaian kunjungan kerjanya ke Pronvinsi Kalimantan Timur. Kunjungan tersebut bertujuan untuk melihat langsung para mitra dan penerima manfaat dari pelaksanaan program Sustainable and Climate Friendly Palm Oil Production and Procurement (SCPOPP). Program ini didanai oleh Pemerintah Jerman melalui International Climate Initiative yang dilaksanakan oleh Gesellschaft für Internationale Zusammenarbeit (GIZ).
Dalam kunjungan tersebut, Duta Besar Jerman menyempatkan mengunjungi Pabrik Kelapa Sawit (PKS) dan fasiltias Bio-CNG milik DSNG di Muara Wahau, Kutai Timur, Kalimantan Timur. Sebelum kunjungan ke PKS DSNG, pagi harinya Duta Besar H.E. Ina Lepel juga turut menyaksikan penandatanganan perjanjian kerja sama antara DSNG, Dinas Perkebunan Kabupaten Kutai Timur dan 6 koperasi kebun swadaya masyarakat.
Selama kunjungan tersebut, Duta Besar Ina Lepel didampingi oleh pihak GIZ Indonesia bersama dengan manajemen senior DSNG, Kepala Bappeda dan Perwakilan Dinas Perkebunan Kutai Timur, sekaligus berdiskusi mengenai pemberdayaan petani swadaya (smallholders) dan pemanfaatan limbah Pabrik Kelapa Sawit menjadi energi terbarukan yang dilaksanakan Perseroan.
Melalui kemitraan DSNG dengan GIZ yang telah berakhir pada 31 Maret 2023,
DSNG telah aktif mendukung pengembangan kapasitas petani swadaya yang tergabung dalam enam koperasi di Wahau dan Kombeng, Kutai Timur. Koperasi-koperasi tersebut meliputi Usaha Tani Sejahtera, Karya Indah, Sumber Rejeki, Kel’ean Blom Kejah, dan Sawit Usaha Tani Sejahtera (SUTS), sebagai bagian dari sembilan koperasi yang terlibat dalam Program SCPOPP.
“Melalui kemitraan ini, kita bisa melihat perkembangan yang positif di mana semua pihak terlibat dan bekerja bersama untuk menjawab tantangan global saat ini, yaitu ancaman perubahan iklim dan hilangnya keanekaragaman hayati. Baik masyarakat maupun DSNG telah aktif berperan dalam menjawab tantangan tersebut melalui penerapan praktik pertanian berkelanjutan, baik di dalam perusahaan maupun melalui dukungan petani swadaya,” ungkap Denys Collin Munang, Chief Sustainability Officer DSNG.
TENTANG PT DHARMA SATYA NUSANTARA Tbk
PT Dharma Satya Nusantara Tbk didirikan pada 29 September 1980 yang bergerak di bidang industri kelapa sawit dan produk kayu. Saat ini, Perseroan memiliki perkebunan kelapa sawit dengan lahan tertanam 112,5 ribu hektar dan 12 pabrik kelapa sawit dengan total kapasitas 675 ton per jam, yang mengolah Tandan Buah Segar (TBS) menjadi CPO.
Sedangkan di segmen usaha produk kayu, Perseroan memiliki 2 pabrik pengolahan kayu di Jawa Tengah, dengan kapasitas produksi engineered flooring sebesar 150.000 m2 dan panel sebanyak 12.000 m3.
(Heru/Foto.ist)
Lainnya,
Kabar Kalimantan ( 37), ” Taman wisata alam Danau Lelhut Harus Siap Go’Internasional “
Kabar Kalimantan ( 37), ” Taman wisata alam Danau Lelhut Harus Siap Go’Internasional “ Koranjokowi.com, Kab. Kutim: Bersama warga masyarakat dan mitra kerja PT DSN group dan Kelompok Sadar Wisata (Pok Darwis ) Kepala Desa […]
Melawan Lupa (160) , ” ENOUGH, KONFLIK AHOK & MARUF AMIN, MENANGKAN SAJA GANJAR SEBAGAI PRESIDEN RI THN.2024 – 2029 “
Melawan Lupa (160) , ” ENOUGH, KONFLIK AHOK & MARUF AMIN, MENANGKAN SAJA GANJAR SEBAGAI PRESIDEN RI THN.2024 – 2029 “ Koranjokowi.com, OPini : Teman teman Relawan Jokowi, Ahok & Ganjar dimana saja berada, Hampir […]
Pilpres 2024 (145), “GANJAR PRANOWO CENTER METAMORFOSIS KORANJOKOWI.COM. MOELDOKO CAWAPRESNYA?”
Pilpres 2024 (145), “GANJAR PRANOWO CENTER METAMORFOSIS KORANJOKOWI.COM. MOELDOKO CAWAPRESNYA?” Koranjokowi.com, EDItorial : Setelah PDIP ‘mencapreskan Ganjar Pranowo untuk thn.2024-2029 yad, sontak bumi pun bergetar. Para Relawan Jokowi – Ahok non-parpol pun merapatkan barisan, bahkan […]
Kabar Kalimantan (36),” Tumenggung Setia Pahlawan Pahlawan Kalbar berusia 104 tahun “
Kabar Kalimantan (36), ” Tumenggung Setia Pahlawan Pahlawan Kalbar berusia 104 tahun “ Koranjokowi.com, Kalimantan Barat : Saat ditanya apa tulisan yang sedang dipersiapkan, saya bingung karena memang hampir sepekan ini sibuk untuk acara Natal […]
SURAT TERBUKA UNTUK KETUM PDI PERJUANGAN IBU HJ. MEGAWATI SUKARNOPUTRI (Kiranya dapat segera Mencapreskan Ganjar Pranowo)
SURAT TERBUKA UNTUK KETUM PDI PERJUANGAN IBU HJ. MEGAWATI SUKARNOPUTRI (Kiranya dapat segera Mencapreskan Ganjar Pranowo) Yth Ibu Megawati, Dalam setahun belakangan disetiap hasil survey nama Kader PDIP, Gubernur Jawa Tengah – Ganjar Pranowo senantiasa […]
Melawan Lupa (148), ” TRAGEDI MANGKOK MERAH BUKAN SEKEDAR MANGKOK BIASA “
Melawan Lupa (148), ” TRAGEDI MANGKOK MERAH BUKAN SEKEDAR MANGKOK BIASA “ Koranjokowi.com, Kalimantan : Tragedi Mangkuk Merah 1967 adalah tragedi kemanusiaan dalam sejarah Indonesia berupa peristiwa pembunuhan dan pengusiran ribuan warga etnis Tionghoa di Kalimantan Barat yang terjadi pada […]
SELAMAT BERTUGAS BRO FINSEN – KADIN DI IKN NUSANTARA KALTIM
SELAMAT BERTUGAS BRO FINSEN – KADIN DI IKN NUSANTARA KALTIM (Hulo zamoto laegura, he ha sara ba itugu mo’osi) Koranjokowi.com, Bandung : Jika waktu lalu kami Alumni Kongres Relawan Jokowi 2013 (Akarjokowi2013) sempat ‘serba-salah karena […]

SURAT TERBUKA UNTUK REDAKSI KORANJOKOWI.COM MENGENAI KOTA JUANG MELAWAI KALBAR & PERMASALAHANNYA – (1)
SURAT TERBUKA UNTUK REDAKSI KORANJOKOWI.COM MENGENAI KOTA JUANG MELAWAI KALBAR & PERMASALAHANNYA – (1) KoranJokowi.com, Kalbar : Yth Pimp. Redaksi KoranJokowi.com, sebagaimana kita ketahui banyak nama Kota Juang di Indonesia, ada di Bieureun Aceh, Sanga-sanga […]
SURAT TERBUKA UNTUK REDAKSI KORANJOKOWI.COM MENGENAI KOTA JUANG MELAWAI KALBAR & PERMASALAHANNYA – (1)
SURAT TERBUKA UNTUK REDAKSI KORANJOKOWI.COM MENGENAI KOTA JUANG MELAWAI KALBAR & PERMASALAHANNYA – (1) KoranJokowi.com, Kalbar : Yth Pimp. Redaksi KoranJokowi.com, sebagaimana kita ketahui banyak nama Kota Juang di Indonesia, ada di Bieureun Aceh, Sanga-sanga […]
Be the first to comment