Melawan Lupa – (22), “PIYE KABARE YAHYA WALONI ?”

Melawan Lupa – (22), “PIYE KABARE YAHYA WALONI ?”

KoranJokowi.com, Bandung :: HIngga saat ini (2/11) sudah hampir 90 hari Yahya Waloni menjalani pemeriksaan Polri pasca ditangkap Kamis (26/8/2021) lalu . Dia , yang menyebutnya sebagai ‘Ustad Yahya Waloni (UYW) memang  ditangkap terkait kasus dugaan ujaran kebencian berdasarkan SARA.

Sebelum ditangkap, Yahya Waloni dilaporkan oleh Komunitas Masyarakat Cinta Pluralisme ke Bareskrim Polri. Laporan tersebut terdaftar dengan Nomor: LP/B/0287/IV/2021/BARESKRIM tertanggal Selasa (27/4/2021). Tidak perlu heran YW memang kerap menyampaikan ceramah yang bernada menyinggung kelompok dan agama tertentu.

See the source image

Salah satunya , gemarnya YW merendahkan kitab injil dengan menyebutnya sebagai kitab fiktif atau palsu. YW pun dianggap melanggar UU nomor 19 Tahun 2016 tentang Perubahan atas Undang-undang nomor 11 Tahun 2008 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik (ITE).

Yahya Waloni dijerat dengan pasal UU ITE karena dianggap menyebarkan ujaran kebencian berdasarkan SARA.  “Yang bersangkutan disangkakan beberapa pasal, antara lain UU ITE Pasal 28 ayat (2) jo Pasal 45a ayat (2). Dan juga disangkakan pasal 156a KUHP,” ujar Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Rusdi Hartono.

Jauh sebelumnya, YW pun pernah dilaporkan eks Sekretaris Jenderal Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Abdul Kadir Karding, pada 2018 atas hal serupa.

Bulan September 2021 lalu, entah bagaimana asal muasalnya, beredar kabar jika YW meninggal dunia saat dirawat di Rumah Sakit Polri, Kramat Jati, Jakarta Timur. Namun kabar ini ditolak POlri melalui  Kepala Bagian Penerangan Umum Divisi Humas Polri – Kombes Ahmad Ramadhan, di Jakarta pada Jumat 3 September 2021.

See the source image

Saat ini, kata dia, Yahya Waloni yang merupakan tersangka kasus penodaan agama masih berada di RS Polri. Memang, pihak RS Polri sudah kirim surat agar Yahya ditahan lagi di Rutan Bareskrim Polri.

(Red-01/Foto.ist)

Lainnya,

Melawan Lupa – (21), “HALOW , PARA PENCIBIR TOL LAUT, KAMU SEHAT !?” – KORAN JOKOWI

Tentang Koran Jokowi 4116 Articles
MEDIA INDEPENDEN RELAWAN JOKOWI : *Alumni Kongres Relawan Jokowi 2013 (AkarJokowi2013), *Aliansi Wartawan Non-mainstream Indonesia (Alwanmi) & Para Relawan Jokowi Garis Lurus lainnya.

1 Trackback / Pingback

  1. Melawan Lupa – (23), PRRI BUKAN PEMBERONTAK , MEREKA MENGOREKSI ! - KORAN JOKOWI

Tinggalkan Balasan