
AKBP Rimsyahtono – Kapolres Tasikmalaya Jabar,
” VAKSINASI DI KAB. TASIK MENUJU 100%”
Koranjokowi.com, Kab. Tasikmalaya Jabar:
Pagi tadi (16/3) Kapolres kab Tasikmalaya – AKBP Rimsyahtono S.I.K,M.M, C.P.H.R , Koramil 1217/Bantarkalong , dan Kapolsek Bantarkalong – Iptu Mugiono berikut para jajaran dan pihak lainnya mengadakan suntik vaksin ke 1 dan kedua buat masyarakat warga di kec . Bantarkalong , Culamega dan Bojong asih. Yang bertempat di gedung GOR desa hegar wangi kec bantarkalong
Masyarakat demikian antusias, “Terima-kasih, nuhun pak Kapolres dan jajarannya”, demikian Ida -42 thn warga sekitar kepada Koranjokowi.com.
Kerja Kapolres dan jajarannya serta instansi terkait ini merupakan bagian dari pencapaian target vaksinasi di Kab. Tasikmalaya agar mencapai 100% yang saat ini tercapai > 90% baik vaksin 1 & 2.
“Iya lebih dari 500 masyarakat dari 19 desa yang hadir kesini, targetnya mencapai 1900 orang. semoga menjadi motivasi warga kecamatan lain di Kab. Tasikmalaya sehingga tercapai target 100%, terima-kasih kepada Koramil 1217/Bantarkalong , para Kapolsek , camat dan para kepala desa yang telah bersama mensukseskan vaksinasi ini”, demikian Kapolres AKBP Rimsyahtono SIK, MM, CHR kemudian melanjutkan giatnya.
‘Siap, ndan !
(AdeAKub-Foto.ist)
Lainnya,
1 Trackback / Pingback